Link, Banjarbaru – Sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN), di Lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Banjarbaru mendapatkan Surat Keputusan (SK) kenaikan pangkat.
Kenaikan pangkat ASN di Lingkungan Pemko Banjarbaru periode 1 Oktober 2022 tersebut, merupakan sebuah bentuk penghargaan dan apresiasi atas kinerja ASN. Penyerahan SK, diserahkan langsung oleh H M Aditya Mufti Arifin Wali Kota Banjarbaru kepada ASN yang terpilih dalam kenaikan pangkat.
“Kenaikan pangkat ini sebagai bentuk penghargaan, jadi kami berharap juga ada kenaikan kinerja, termasuk juga kenaikan keahlian, skill dari bapak ibu sekalian,” katanya, Kamis (13/10/2022).
Aditya pun berpesan, agar kenaikan pangkat ini dapat menjadi motivasi bekerja, agar bisa memberikan yang terbaik untuk Kota Banjarbaru. Terus memberikan inovasi-inovasi, dan berkreasi dalam menjalankan tugasnya.
“Saya berpesan agar ASN, untuk memiliki kesadaran lebih dan mampu mewujudkan Reformasi Birokrasi, yaitu mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik, produktif, berintegritas, dan memberikan pelayanan yang prima, berorientasi kepada kinerja yang profesional, komitmen kepada kepentingan rakyat, serta memberikan akuntabilitas sesuai pada tuntutan zaman,” jelas Walikota.
Diketahui ada 31 ASN lingkungan Pemko Banjarbaru yang menerima SK kenaikan pangkat. Diantaranya kenaikan pangkat pilihan jabatan struktural eselon 2 dan eselon 4 sebanyak 8 orang. Selanjutnya jabatan fungsional medis, guru, auditor, penyuluh pertanian, epidemiologi, dan pranata komputer sebanyak 14 orang. Kenaikan pangkat dengan karena memperoleh jasa sebanyak 3 orang. kenaikan pangkat reguler golongan 3, sebanyak 3 orang, kemudian golongan 2 ada 2 orang, dan golongan 1 ada 1 orang. (wahyu/BBAM)