9.7 C
New York
Jumat, Oktober 18, 2024

Buy now

spot_img

Camilan Berbahan Mutiara Satu ini, Cocok Buat Teman Ngopi

Camilan sederhana ini legit dan gurih rasanya. Murah meriah dan gampang dibuat. Biji mutiara diaduk dengan kelapa parut lalu dikukus hingga menyatu.

Awug, camilan khas Jawa Barat biasanya dibuat dari tepung beras dan gula merah. Selain itu juga bisa dibuat dari biji mutiara yang direbus hingga lunak. Rasany akenyal legit enak.

Disebut sebagai awug mutiara, karena dibuat dari biji mutiara. Paduannya tetap memakai kelapa parut. Hanya saja memakai gula putih dan daun pandan sehingga legit wangi aromanya.

Camilan ini dibungkus daun pisang hingga harum aromanya. Setelah matang jadi kenyal lembut dengan renyah kelapa parut. Untuk membuatnya, perhatikan langkah dan tips membuatnya di resep berikut ini.

Resep Awug Mutiara

Empuk liegit awug-awug mutiara ini bisa jadi teman ngopi yang enak.

Bahan Bahan:

  • 200 g biji mutiara
  • 2 lembar daun pandan, potong-potong
  • 100 g gula pasir
  • 1/2 sdt vanili bubuk
  • 3 sdm tepung tapioca
  • 1/2 sdt garam
  • 200 g kelapa kupas parut
  • daun pisang untuk pembungkus
Baca juga  Tiga Camilan Manis Ini Cocok Untuk Anak-anak

Cara Memasak:

  1. Didihkan air secukupnya dalam panci. Rebus biji mutiara hingga bening dan lunak.
  2. Angkat, tiriskan dan siram dengan air dingin lalu tiriskan.
  3. Taruh biji mutiara dalam wadah, campur dengan gula, vanili, tepung tapioka, garam dan kelapa parut. Aduk hingga menyatu rata.
  4. Ambil sepotong daun pisang, taruh 1-2 potong daun pandan di tengahnya. Tambahkan 2 sdm adonan biji mutiara.
  5. Bungkus bentuk tum lalu semat dengan lidi.
  6. Susun di dalam kukusan yang sudah dipanaskan. Kukus selama 30 menit.
  7. Angkat dan biarkan hingga hangat.

Tips membuat awug mutiara:

  1. Saat merebus biji mutiara, pastikan airnya cukup banyak sehingga biji mutiara bisa matang, bening transparan. Setelah ditiriskan, siram air dingin agar tidak lengket.
  2. Jika suka awug bisa ditambahkan potongan buah nangka agar aromanya lebih harum. (net)

sumber: detikfood

BERITA LAINNYA

spot_img
spot_img

BERITA TERBARU