Link, Banjarbaru – Pertunjukan seni budaya di Kota Banjarbaru, terus digelorakan. Seperti pada kegiatan kali ini, Pemerintah Kota (Pemko) Banjarbaru melalui Dinas Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata (Disporabudpar) menggelar Pekan Kebudayaan Daerah.
Kegiatan ini, dilaksanakan dari 9 hingga 17 September 2023, di Lapangan Murjani. Menampilkan puluhan paguyuban yang ada di Kota Banjarbaru, dengan ciri khas dari masing-masing kebudayaan daerah.
“Semoga kegiatan ini bisa menjadi angin segar untuk para pekerja seni di Kota Banjarbaru,” ujar HM Aditya Mufti Arifin, Walikota Banjarbaru saat membuka Pekan Kebudayaan Daerah.
Ia pun mengatakan bahwa Kota Banjarbaru, bisa dikatakan sebagai cermin dari kecil Indonesia. Karena di Kota Banjarbaru terdapat bermacam-macam budaya di Nusantara, yang juga sebagai aset pemersatu bangsa, dan aset pendukung pariwisata.
“Tujuan utama dari acara ini adalah, untuk melestarikan kekayaan seni dan budaya yang khas di Kota Banjarbaru,” tambahnya.
Sementara itu, A Yani Makkie Kepala Disporabudpar mengatakan ada 23 paguyuban yang ikut andil dalam Pekan Budaya Daerah ini. Setiap, paguyuban akan digilir setiap harinya untuk menampilkan kesenian khas daerah mereka masing-masing.
“Ada 23 paguyuban yang hadir, sebenarnya masih banyak lagi yang ingin unjuk gigi pada pekan kebudayaan ini, namun mereka terbentur dengan persiapan,” ujarnya.
Selain menampilkan kesenian, pada Pekan Kebudayaan ini juga menyediakan stan-stan dari paguyuban dan stand UMKM.
“Disini juga ada stand makanan, atau stand dari masing-masing paguyuban,” tambahnya.
Sedangkan untuk malam penutupan, atau malam puncak nantinya akan dihibur oleh penampilan Wayang Banjar, yang didatangkan dari Kandangan, Hulu Sungai Selatan. (wahyu/BBAM)