spot_img

Dukungan Kader Parpol untuk ELH Terus Bertambah

Link, Banjarbaru – Mengusung tagline Harapan Baru Banjarbaru, Bakal Calon Walikota Hj Erna Lisa Halaby (ELH) kian hari kian banjir dukungan. Bukan hanya dukungan masyarakat, dukungan dari kader-kader parpol pun tak kalah besar.

Setelah dukungan dari DPD PAN Kota Banjarbaru beserta ratusan kadernya, kini muncul lagi dukungan serupa dari Pengurus dan ratusan kader Partai Demokrat Kota Banjarbaru. Dukungan tersebut diwujudkan dalam moment sosialisasi ELH, Sabtu (3/8/2024 sore di Kawasan Jalan Sidomulyo Raya, Landasan Ulin Timur, Kota Banjarbaru.

Ketua DPC Partai Demokrat Kita Banjarbaru Said Subari menyatakan, hari ini tidak kurang dari 350 orang yang berhadir  untuk silaturahmi ELH seluruhnya kader Partai Demokrat.

” Ini artinya kami sudah bulat mendukung Ibu Lisa untuk memenangi Pilwalikota Banjarbaru akhir November 2024 nanti,” ungkap Said Subari diiringi tepuk tangan peserta sosialisasi.

Diungkapkan Saidi Subari, dukungan tersebut diberikan terhadap pencalonan ibu Lisa halaby, tentu dengan segala perhitungan.

Baca juga  Partai Gerindra Konsisten Menangkan Calon Pasangan Lisa-Wartono 

“Satu-satunya perhitungannya adalah menang!! Kemenangan akan diperoleh karena kami akan all out, seluruh pengurus dari tingkat DPC sampai RT sudah bulat dan semangat mendukung Lisa Halaby,” ujarnya.

Sementara itu, ELH mengaku sangat gembira mendapat dukungan bulat terhadap pencalonannya dari Pengurus dan Kader Partai Demokrat Banjarbaru.

“Alhamdulillah, saya tak henti-hentinya bersyukur dan mengucap terimakasih atas dukungan, doa dan restu dari partai dan masyarakat Kota Banjarbaru yang diberikan kepada kami. Tanpa itu semua, tentu apa yang kami ingin lakukan untuk Kota Banjarbaru yang kita cintai ini tidak akan bisa diwujudkan,” ujarnya.

Dibagian lain, Pimpinan Yayasan Abdul Azis Halaby ini juga membeberkan perjalanan dirinya. Dari seorang honorer hingga menjadi pejabat di lingkungan Pemko Banjarbaru. Disusul kemudian mengajukan pensiun dini untuk bisa masuk ranah politik. (wahyu)

BERITA LAINNYA

spot_img
spot_img

BERITA TERBARU