Jumat, April 18, 2025
BerandaLinkTeritoriPemprov Kalsel Siap Implementasikan Arahan Terkait LKPD 2024

Pemprov Kalsel Siap Implementasikan Arahan Terkait LKPD 2024

Link, Banjarbaru – Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan mengikuti Entry Meeting Pemeriksaan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) serta Koordinasi pemeriksaan LKPD dan Laporan Keuangan Kementerian/Lembaga (LKK) tahun 2024 di lingkungan Direktorat Jenderal Pemeriksaan Keuangan Negara VI. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring di Command Center Kantor Gubernur Kalimantan Selatan, Banjarbaru, Selasa (15/4/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk menyamakan persepsi dan meningkatkan koordinasi antara BPK dengan entitas pemeriksaan, baik pemerintah daerah maupun kementerian/lembaga, dalam rangka pelaksanaan pemeriksaan atas laporan keuangan tahun anggaran 2024.

Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan melalui Inspektur Daerah Provinsi Kalimantan Selatan, Akhmad Fydayeen, menyampaikan Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan menyatakan kesiapannya untuk mengimplementasikan arahan-arahan yang telah disampaikan oleh sejumlah Menteri dalam pertemuan tersebut.

BACA JUGA :  Gubernur Sebut Organda Kalsel Memiliki Peran Vital 

“Arahan-arahan yang tadi disampaikan akan segera dilaksanakan sebagaimana mestinya, dengan harapan mendapat hasil yang bermanfaat bagi daerah,” tuturnya.

Selanjutnya, Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan akan melaksanakan penilaian terhadap pelaporan keuangan pemerintah daerah, yang akan dilaksanakan bersama dengan Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia Perwakilan Kalimantan Selatan.

“Pemprov Kalsel bersama BPK RI Kalsel yang juga mengikuti meeting ini, akan segera menindaklanjuti arahan-arahan tersebut dalam pelaksanaan penilaian terhadap pelaporan keuangan pemerintah daerah,” pungkas Fydayeen. (tri)

BERITA TERKAIT
spot_img
- Advertisment -spot_img

BERITA POPULER