Link, Banjarbaru – Masyarakat Kota Banjarbaru, yang ingin berobat ke Rumah Sakit Daerah (RSD) Idaman kini dapat mendaftar antrean secara online. Dengan, Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang diselenggarakan oleh BPJS Kesehatan melalui perkembangan digitalisasi yang telah tersedia di RSD Idaman Kota Banjarbaru.
Tak hanya soal mendaftar antrean layanan, dengan aplikasi Mobile JKN masyarakat juga dapat menikmati kemudahan berbagai fasilitas lainnya di RSD Idaman. Hal tersebut diungkapkan Direktur RSD Idaman, dr. Danny Indrawardhana, MMRS melalui Kepala Instalasi Rekam Medis, Titi Novianti Tri Fitiani.
“Dengan menginstal aplikasi Mobile JKN, masyarakat tidak perlu datang lebih awal ke fasilitas kesehatan hanya untuk mendaftar, sehingga dapat menghemat biaya perjalanan. Ditambah lagi dengan satu akun Mobile JKN, itu bisa digunakan untuk mendaftarkan anggota keluarga yang terdaftar dalam satu KK (Kartu Keluarga),” ucapnya, Jumat (28/2/2025).
Selain itu, Novi -akrab disapa- juga mengatakan bahwa dengan aplikasi Mobile JKN masyarakat dapat memilih fasilitas kesehatan dan jadwal kunjungan sesuai kebutuhan. Termasuk pula memilih dokter yang tersedia di RSD Idaman.
“Manfaatnya dengan aplikasi Mobile JKN tentu banyak dirasakan. Pasien dapat mendaftar layanan kesehatan kapan saja dan di mana saja tanpa harus datang langsung ke fasilitas kesehatan. Ini dapat mengurangi waktu antrean karena pasien sudah terdaftar terlebih dahulu melalui aplikasi,” terangnya.
RSD Idaman juga telah membuka Pojok Mobile JKN yang berlokasi di area lobby pengunjung tepatnya di dekat area loket 1 pendaftaran. Menurut Novi dibukanya Pojok Mobile JKN menjadi saluran informasi terpusat kepada pengunjung RSD Idaman dalam aktivasi aplikasi Mobile JKN secara langsung.
“Jadi apabila pengunjung ingin mengunduh, mengaktifkan atau ada mengalami kendala dalam menggunakan aplikasi Mobile JKN, dapat mengunjungi Pojok Mobile JKN. Petugas kami siap membantu. Insya Allah, masyarakat benar-benar dapat merasakan layanan RSD Idaman dengan lebih mudah dan cepat,” tuntas Novi.
Sebagai informasi, aplikasi Mobile JKN telah tersedia dan dapat diunduh melalui Playstore dan Appstore. Penggunaan aplikasi Mobile JKN hanya dapat berlaku bagi masyarakat yang terdaftar sebagai peserta BPJS Kesehatan. Sedangkan bagi pasien umum dapat mendaftar secara online di RSD Idaman melalui aplikasi SIPOPI. (wahyu)