spot_img

Formasi PPIH 2025 Kalsel Mendapatkan 24 Orang

Link, Banjarmasin – Seleksi Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) 2025 M, Kemenag Kalimantan Selatan (Kalsel) mendapatkan formasi sebanyak 24 orang. Formasi tersebut terdiri dari 21 orang PPIH Kloter (kelompok terbang) yang menyertai jemaah haji dari keberangkatan ke Tanah Suci hingga pulang kembali ke Tanah Air. Sementara Formasi PPIH 2025 yang 3 orang bertugas memberikan pelayanan kepada jemaah haji selama berada di Tanah Suci.

Kepala Kantor Wilayah Kemenag Kalsel, Muhammad Tambrin menerangkan untuk formasi PPIH Kloter terdiri atas Ketua kloter/ Tim Pemandu Haji Indonesia (TPHI) dan pembimbing ibadah kloter/ Tim Pembimbing Ibadah Haji Indonesia (TPIHI). Sedangkan Formasi  PPIH Arab Saudi terdiri atas petugas layanan akomodasi, konsumsi, transportasi, bimbingan ibadah, dan Siskohat.

“Untuk rekrutmen kali ini, Ketua kloter kita mendapatkan 10 formasi, pembimbing ibadah  11 Formasi untuk PPIH Kloter. Sedangkan formasi PPIH 2025 Arab Saudi kita mendapatkan 3 formasi untuk layanan transportasi, konsumsi dan siskohat,” terangnya dikonfirmasi Jum’at (08/11/2024).

Baca juga  Seruan Boikot Produk Israel Bergema di CBS Martapura, Kalsel

Tambrin memastikan rekrutmen akan berlangsung secara transparan dan tidak dikenakan biaya. “Pendaftaran dilakukan secara online melalui Pusaka Superapps Kementerian Agama. Batas akhir submit dokumen peserta pada 15 November 2024 pukul 23.59 WIB,” sebutnya.

Dijelaskan Tambrin, rekrutmen nantinya akan berlangsung dalam dua tahap, yakni pertama berlangung pada tingkat kabupaten/kota melalui penilaian administrasi dan Computer Assisted Test (CAT). “CAT Atau Computer Assisted Test akan digelar pada 21 November 2024 dan hasilnya diumumkan sehari berikutnya, 22 November 2024,” sebutnya.

Kemudian, peserta yang lolos rekrutmen tingkat kabupaten/kota, akan mengikuti tahap berikutnya di tingkat provinsi. CAT dan wawancara akan digelar pada 5 Desember 2024. “Hasil seleksi tingkat provinsi diumumkan pada 6 Desember 2024,” tandasnya. (spy)

BERITA LAINNYA

spot_img
spot_img

BERITA TERBARU