Link, Banjarbaru – Google Doodle turut merayakan Malam Tahun Baru 2024 yang akan berlangsung pada hari ini, Minggu (31/12/2023). Logo Google berubah menjadi ilustrasi yang meriah dengan aksen ‘lampu disko’.
Saat doodle diklik, akan muncul beragam ringkasan, video, dan rekomendasi ucapan Malam Tahun Baru. Di sampingnya terpatri ilustrasi terompet tahun baru yang menggemaskan.
“Selamat Malam Tahun Baru! Hitung mundur menuju 2024 dimulai,” tulis Google.
Tulisan Google di bagian pencarian dihiasi dengan confetti yang berwarna-warni.
Bahkan, di bagian huruf “O” keduanya tergambar lampu disko yang berputar-putar.
Terdapat “2013” di bagian atas tulisan Google dengan warna-warna menarik.
Ketika kamu mengeklik Google Doodle itu akan muncul berbagai informasi terkait malam pergantian tahun.
Halaman ini juga dihiasi dengan confetti warna-warni di sisi kanan dan kirinya.
Tidak lupa terompet melengkapi hiasan halaman hasil pencarian.
Malam pergantian tahun bisa dirayakan bersama keluarga dan kerabat, dengan membuat pesta kecil-kecilan di rumah. Namun, jika Anda berniat bepergian, di wilayah Kota Banjarbaru banyak titik-titik tempat berkumpulnya massa untuk merayakannya.
Lapangan Murjani, Minggu Raya, Bundaran Simpang Empat setiap tahunnya selalu dipanuhi massa. Namun demikian lokasi-lokasi camping ground hingga kawasan wisata alam juga tak kalah serunya.
Terpantau sejak Sabtu (30/12) arus lalu lintas menuju kawasan Tahura Sultan Adan di Kecamatan Karang Intan dan Aranio Kabupaten Banjar sudah mulai dipadati masyarakat yang ingin menikmati keindahan alam di penghujung tahun 2023 sekaligus menyambut datangnya Tahun 2024. (wahyu/BBAM)