spot_img

IAD Kejari Kabupaten Banjar Bantu UMKM

Link, Martapura – Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Banjar, lakukan kegiatan Kunjungan Kerja di Desa Bincau, Kecamatan Martapura Kota, Kabupaten Banjar. Di Bincau mereka mengunjungi para Pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

Ketua IAD Kejari Kabupaten Banjar Ny. Elty Jachia Bardan mengatakan, ada dua bidang yang melakukan kunjungan itu yakni bagian pendidikan dan sosial budaya.

“Pada hari kemarin kami ke pengrajin Ar Guci dan perkebunan mawar, kenanga, melati. Intinya kami berupaya untuk membantu pengembangan usaha mereka,” ungkapnya kepada linkalimantan.com Rabu 21 Juni 2023.

Menurut Elty, kegiatan itu rutin dilakukan dengan tujuan untuk membantu mempromosikan produk UMKM di Kabupaten Banjar keluar daerah.

“Hal itu kami lakukan karena Martapura adalah salah pembuat Ar Guci, biasanya di Martapura ini yang terkenal sasirangan nah  ini coba kami bantu untuk mempromosikan juga bunga tersebut, dengan bantuan yang kami lakukan maka ekonomi mereka terbantu,” lanjutnya.

Baca juga  Aplikasi Mamaline.id Dinas KUMP Banjar Kurang Maksimal

Nantinya sebut Elty, bentuk promosi yang dilakukan tidak hanya membawa barang tersebut keluar daerah, tetapi juga mereka juga akan membuatkan artikel.

“Nanti artikel itu akan kami kirim ke majalah kejaksaan, dengan itu wilayah di Indonesia tahu bahwa Kabupaten Banjar tidak hanya punya sasirangan tetapi juga ada Ar Guci,” bebernya.

Saat ini UMKM binaan IAD Kejari Kabupaten Banjar sudah ada 11 kelompok.

“Insyaallah, mudah-mudahan UMKM di Kabupaten Banjar yang kami bina terus bertambah,” harapnya. (oetaya/BBAM)

BERITA LAINNYA

spot_img
spot_img

BERITA TERBARU