Link, Banjarbaru – Manajemen Rumah Sakit Daerah (RSD) Idaman menambah kuantitas pelayanan pada Poliklinik Jantung menjadi empat kali dalam sepekan. Hal ini didasari, penyakit jantung masih menjadi penyebab kematian tertinggi di Indonesia. Tak terkecuali di Kota Banjarbaru.
Jadwalnya disebutkan Direktur RSD Idaman, dr Danny Indrawardhana melalui Kepala Unit Humas, Andri Hamidansyah, Senin, Rabu, Kamis, dan Jumat. Pada Senin, Rabu dan Kamis, Poli Jantung melayani pukul 08.00 – 12.00 Wita. “Sedangkan Jumat, pelayanan di poli jatung hanya hingga pukul 10.00 Wita,” kata Andri.
Masyarakat yang ingin berobat penyakit jantung, kata Andri, bisa melakukan pendaftaran terlebih dulu melalui online, atau daftar secara langsung di RSDI Banjarbaru. “Klinik jantung tersebut ditangani langsung oleh dr Faisal Rahman,” ucap Andri
Karena termasuk penyakit paling mematikan, Andri sangat menyarankan agar untuk segera memeriksakan diri ke dokter spesialis jantung jika mengalami sejumlah gejala, di antaranya nyeri dada yang menjalar hingga ke punggung, dagu, tenggorokan, atau lengan, sesak napas, detak jantung tidak beraturan, mual, pusing, lemas, berkeringat dan lainnya.
“Jangan tunda lebih lama lagi, segeralah mengunjungi dokter spesialis jantung apabila mengalami gejala-gejala tersebut. Serangan jantung berisiko tinggi dapat menimbulkan kematian. Penanganan segera dapat mengurangi kerusakan yang lebih parah terhadap jantung,” kata Andri. (wahyu)