Link, Solo – Jelang hadapi Madura United, Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco mengingatkan tim asuhannya untuk tidak jemawa pada lanjutan Liga 1 Indonesia musim 2022/2023 di Stadion Manahan, Solo, Senin (12/12) malam pukul 18.15 WIB.
Hasil positif yang berhasil didapat Serdadu Tridatu dalam dua pertandingan terakhir pasca kembali dilanjutkannya Liga 1 musim 2022/2023 tak menjadi jaminan bahwa mereka akan mampu meraup poin penuh di pertandingan nanti.
“Tim sudah melewati dua pertandingan melawan Persita dan Bhayangkara. Saat ini fokus tim adalah menghadapi Madura United dan persiapan tim lebih banyak pada sesi recovery agar pemain tidak ada cedera,” kata Teco seperti dilansir laman resmi klub.
Memiliki catatan yang lebih baik ketimbang calon lawannya yang dalam dua pertandingan terakhir meraih satu kemenangan dan satu kekalahan, Teco mengaku tetap mewaspadai kekuatan tim berjuluk Laskar Sape Kerrab itu. Apalagi mereka saat ini duduk di peringkat empat klaemen sementara dan sama-sama berpeluang ke puncak klasemen andai mampu merebut poin penuh di laga nanti.
“Saya pikir kompetisi baru mulai kembali baik Bali United dan Madura United sama-sama memulai dari awal. Hanya dalam dua pertandingan sebelumnya kami lebih unggul. Saya pikir kedua tim akan bermain terbuka dan jalannya pertandingan akan memberikan hiburan bagi kedua suporter di Madura maupun di pulau Bali,” kata Teco.
“Madura United adalah tim yang bagus dengan banyak pemain berkualitas. Kami respek dengan mereka dan harus kerja keras untuk dapat hasil maksimal di pertandingan. Mudah-mudahan wasit bisa pimpin pertandingan dengan baik untuk kedua tim,” pungkas pelatih asal Brasil itu. (Link/net)