Link, Banjarbaru – Erna Lisa Halaby diklaim mendapat dukungan dari Syamsudin Andi Arsyad atau Haji Isam untuk maju di Pemilihan Wali Kota (Pilwali) Banjarbaru.
Sebagai bukti, beredar foto Lisa Halaby bersama mantan pejabat Pemko Banjarbaru Rustam Effendi mengapit Haji Isam.
Haji Isam sendiri seakan menjadi magnet dan pengaruh besar di Kalsel. Kalau mendapat restunya, seakan memiliki modal besar untuk memenangi Pilkada.
Dari informasi yang diterima, Lisa Halaby dan Rustam Effendi bertemu Haji Isam di Jakarta pada Sabtu (22/6/2024) siang.
Saat dikonfirmasi, Lisa Halaby membenarkan pertemuan itu.
Ia berterima kasih atas dukungan yang diberikan Haji Isam kepadanya untuk melaju ke Pilkada Banjarbaru 2024.
“Iya betul Alhamdulillah saya mendapatkan dukungan dari Haji Isam dan saya mengucapkan terima kasih saya telah didukung,” ujarnya, Sabtu (22/6/2024) malam.
Lisa Halaby sendiri menyatakan mantap maju di Pilwali Banjarbaru. Bahkan, ia sudah mengundurkan diri sebagai ASN Pemko Banjarbaru pada pertengahan Juni 2024 tadi.
Terbaru, ia bahkan sudah membaur bersama masyarakat dan menggelar halalbihalal bersama forum masyarakat Kecamatan Landasan Ulin di sebuah hotel di Banjarbaru, Kamis (20/6/2024) malam.
Lisa Halaby menerima banyak usulan dan aspirasi dari warga Kota Banjarbaru, khususnya mengenai program yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Salah seorang warga Kelurahan Guntung Manggis, Hery, mengharapkan perhatian lebih untuk para tenaga pendidik di Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) dan Diniyah Takmiliyah Awwaliyah (DTA).
“Keinginan kami adalah agar selain sektor pendidikan formal di Banjarbaru yang maju, kesejahteraan pengajar di lembaga non-formal juga perlu diperhatikan,” katanya.
Selain itu, warga juga meminta Lisa Halaby untuk memberdayakan program rukun kematian dalam lingkungan sosial masyarakat jika terpilih menjadi Wali Kota Banjarbaru lima tahun ke depan.
“Insentif dari pemerintah untuk hal ini belum ada, terutama bagi mereka yang bekerja sebagai pemandian jenazah,” tambahnya.
Warga Landasan Ulin lainnya, Ubay, berharap Lisa Halaby dapat cepat tanggap dalam menangani masalah yang terjadi di Kota Banjarbaru.
“Landasan Ulin ini luas dan mungkin masalah-masalahnya kadang tidak terlihat oleh pemerintah. Kami ingin perhatian lebih jika Ibu Lisa menjabat,” tambahnya.
Mendengar beragam keluhan masyarakat, Lisa Halaby menyatakan akan menampung semua aspirasi yang masuk dan menjadikannya bagian dari visi dan misi pencalonannya.
“Saya tidak memberikan janji-janji, tetapi saya selalu mencatat semua keluhan dan menjadikannya program prioritas ke depan,” ujarnya.
Dengan pengalaman sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pimpinan Majelis Taklim Halaby, Lisa Halaby memastikan akan berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat Banjarbaru.
Kota Banjarbaru harus mampu menjawab tantangan sebagai Ibu kota Provinsi sekaligus pintu gerbang Ibu Kota Nusantara (IKN). (wahyu)