Selasa, April 15, 2025
BerandaHeadlineMalam Pergantian Tahun, Bupati Monitoring Posko Nataru

Malam Pergantian Tahun, Bupati Monitoring Posko Nataru

Link, Martapura  – Malam pergantian tahun 2024 ke tahun baru 2025 di Kabupaten Banjar berjalan aman, nyaman, dan damai. Bupati Kabupaten Banjar H Saidi Mansyur bersama wakilnya, yakni Said Idrus Al Habsyie meninjau ke sejumlah Posko Pelayanan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 pada Selasa (31/12/2024) malam.

Bupati dan Wakil Bupati bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Banjar mengawali kegiatan monitoring ke Posko Pelayanan Natal dan Tahun Baru (Nataru) yang berada di Taman Cahaya Bumi Selamat (CBS) Martapura. Selain melakukan silaturahmi, pada kesempatan tersebut H Saidi Mansyur juga menyerahkan bingkisan kepada petugas gabungan yang bertugas.

Saat melakukan monitoring ke Pos 901 Gambut, Bupati bersama Forkompinda Kabupaten Banjar sempat mengikuti zoom meeting yang dipimpin Kapolri diikuti kepolisian di daerah dan pemerintah daerah se-Indonesia.

Didampingi Wakil Bupati Kabupaten H Saidi Idrus Al Habsyie, Kapolres Banjar AKBP M Ifan Hariyat Taufik, dan Ketua DPRD Kabupaten Banjar H Agus Maulana. Saidi Mansyur berharap pada malam pergantian tahun tidak ada terjadi hal-hal yang tidak diinginkan di Kabupaten Banjar.

“Karena secara taktis telah terkoordinasi dengan jajaran Polres dan Kodim 1006 Banjar. Semoga mereka yang melaksanakan tugas selalu diberikan kesehatan. Kami atas nama pemerintah daerah dan Forkopimda berharap semoga kerjasama ini tetap solid dan ke depan pembangunan berjalan dengan baik pada 2025,” harapnya.

BACA JUGA :  Harga Sejumlah Bahan Pangan Naik Jelang Nataru

Saidi Mansyur juga memastikan sejumlah tempat yang menjadi destinasi wisata liburan tahun baru juga sudah terkoordinasi dengan baik hingga ke tingkat desa yang melibatkan Babinkamtibmas dan pemerintahan desa (Pemdes).

*Setiap tahun ada yang bertugas baik TNI maupun Polri di tempat wisata saat malam pergantian tahun,” ujarnya.

Turut serta menambahkan, Wakapolres Banjar Kompol Faisal Amri Nasution menjelaskan, pengamanan malam tahun baru diawali pada pukul 19.00 Wita dengan melaksanakan apel kesiapan yang melibatkan 300 personel gabungan baik TNI, Polri, Dishub dan Satpol PP Kabupaten Banjar.

“Untuk posko malam tahun baru ini ada 5 pos terdiri dari 1 posyan di Gambut dan 4 pospam di wilayah Aranio, Karang Intan dan Martapura. Kita tadi sudah menyaksikan bersama zoom meeting yang dipimpin Kapolri dan tadi Polda Kalsel juga disapa beliau dan berinteraksi,” ungkap Faisal.

Ia juga mengimbau kepada masyarakat pengguna jalan untuk tetap tertib berlalu lintas agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan hingga berakibat patal. (zainuddin/BBAM)

BERITA TERKAIT
spot_img
- Advertisment -spot_img

BERITA POPULER