Minggu, April 20, 2025
BerandaLinkOlahragaMarques Bolden Resmi Bela Milwaukee Bucks

Marques Bolden Resmi Bela Milwaukee Bucks

Link, Jakarta – Pebasket naturalisasi Indonesia, Marques Bolden Resmi Bela Milwaukee Bucks dalam laga NBA musim 2022/2023. Hal ini diumumkan secara resmi oleh Milwaukee Bucks lewat situs resmi dan seluruh akun media sosial mereka pada Senin (26/9/2022) WIB.

Pebasket berusia 24 tahun yang kini memiliki kewarganegaraan Indonesia melalui  proses naturalisasi pada pertengahan 2021 ini lahir di Dallas, Texas, America Serikat.

Usai proses naturalisasi, Marques Bolden membantu Skuad Garuda menyabet medali emas perdana di SEA Games 2022 lalu. Pebasket yang berstatus sebagai center ini pun bermain rata-rata 19,5 menit per gim, dan mencetak rata-rata 11 poin per gim.

BACA JUGA :  Jaylen Brown Dinobatkan Sebagai Pemain Terbaik Final NBA 2024

Ia juga membantu Indonesia menuju perempat final FIBA Asia Cup 2022, bermain dengan rata-rata 38 menit per gim, yakni rata-rata tertinggi dalam ajang tersebut. Ia juga mencetak rata-rata 21,8 poin per gim. Namun saying, Indonesia gagal menembus babak final.

Dari catatan statistik, dalam FIBA Asia Cup 2022, Bolden mencatat rata-rata blok tertinggi, yakni 2,8 blok per gim. Ia juga mencetak double-double terbanyak (3) dan menyabet rata-rata rebound tertinggi keempat, yakni 11,3 rebound per gim.

BERITA TERKAIT
spot_img
- Advertisment -spot_img

BERITA POPULER