Rabu, Januari 14, 2026
Google search engine
BerandaPemerintahanLinkTeritoriMasih Mengalami Kekeringan, 6 Desa Disuplai Air Bersih

Masih Mengalami Kekeringan, 6 Desa Disuplai Air Bersih

Link, Martapura- Meski saat ini sudah mulai memasuki musim hujan, namun dibeberapa desa di Kabupaten Banjar masih mengalami kekeringan.

Untuk itu tim gabungan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Banjar hingga Rabu (15/11/2023) kemarin, masih lakukan pendistribusian air bersih ke beberapa desa yang masih mengalami kekeringan.

Suplai air bersih dilakukan di 6 desa, masing-masing di Desa Pingaran Ulu Kecamatan Astambul, Desa Padang Panjang dan Mandiangin Timur Kecamatan Karang Intan serta Desa Muara Halayung Kecamatan Beruntung Baru. Sementara 2 desa lainnya di suplai pada malam hari.

BACA JUGA :  Sepanjang 2023, 13.485 Kasus Ditangani Oleh DAMKAR

Setibanya di lokasi Tim gabungan terdiri dari Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Banjar, BPK Kulawarga dan Emergency Banjar Respon (EBR) langsung distribusikan air bersih dari truk tangki berkapasitas 4.000 liter ke tandon-tandon kosong yang disiapkan. Kemudian disalurkan kembali kepada ratusan warga desa untuk keperluan harian, seperti memasak, minum serta keperluan lainnya.

Hingga hari terakhir status siaga darurat karhutla dan kekeringan (15/11/2023) suplai air bersih tetap dilakukan lantaran masih adanya permintaan dari warga di beberapa desa yang terdampak kekeringan.

BACA JUGA :  PUPRP Banjar Hanya Tahu 4 Izin Pembangunan Ritel Modern

” Untuk yang di Mandiangin Timur itu sekolah Madrasah Tsanawiyah,” ujar Pamula petugas BPBD Banjar.

Suplai air bersih dilakukan  pada 15/11/2023 oleh tim gabungan hingga malam hari.

” Untuk malam ini masih ada 2 desa yang kita suplai air bersih, Desa Lok Gabang dan Pamatang Hambawang Kecamatan Astambul,” tutupnya. (wahyu/BBAM)

BERITA TERKAIT

BERITA TERBARU