spot_img

PBB Datangi KPU Kabupaten Banjar Serba Angka 13

Link, Martapura – Partai Bulan Bintang (PBB) menjadi salah satu partai politik yang mendaftarkan bakal calon legislative (bacaleg)nya ke KPU Kabupaten Banjar, Sabtu 13 Mei 2023. Dipimpin Ketua DPC PBB Kabupaten Banjar Faisal, rombongan partai besutan Yusril Irza Mahendra ini tampil serba 13.

Sabtu, 13 Mei 2023 menjadi waktu yang diambil PBB untuk mendaftarkan bacalegnya ke KPU Kabupaten Banjar.

“Alhamdulillah hari ini rombongan kami berjumlah 13 orang dan tepat pada pukul 13.00 Wita kami diterima komisioner KPU Kabupaten Banjar,” ujar Faisal pada sesi konferensi pers usai pemberkasan bacalegnya.

Diungkapkannya, angka 13 bagi partai sangat berarti. “Di Pemilu 2024 ini kami berada di nomor urut 13. Namun untuk jumlah bacalegnya sendiri total 45 orang ,” ujarnya.

Sementara saat ditanya soal target, Khairuddin salah seorang politisi PBB menjelaskan setiap partai pasti memiliki target maksimal.

Baca juga  Kejari-BPJS Optimalkan Inpres No 2 Tahun 2021

“Tetapi kalau ditanya berapa, tidak etis kami menjawabnya, takut mendahului kehendaNya. Tetapi yang pasti hari ini kami 13 orang datang di tanggal 13 dan dipukul 13 kami mendaftar. Semoga saja angka 13 ini juga menjadi hasil akhir para penentuan kursi nantinya,” ujarnya diplomatis.

Sebelum mendatangi Kantor KPU Kabupaten Banjar di Sekumpul Ujung Martapura Kota, para politisi partai berlambang bulan sabit dan bintang ini terlebih dahulu menggelar sukuran di kediaman Ali Fahmi. Ali Fahmi sendiri merupakan bacaleg yang diperintahkan untuk bertarung di Pileg DPR RI.

“InsyaAllah saya bertarung di Pileg DPR RI Dapil Kalsel 1,” ungkap Ali. (spy)

BERITA LAINNYA

spot_img
spot_img

BERITA TERBARU