Jumat, September 20, 2024
BerandaLinkFlashPemprov Siapkan 1.400 Bibit Mahoni Untuk Hari Jadi ke-74 Kalsel

Pemprov Siapkan 1.400 Bibit Mahoni Untuk Hari Jadi ke-74 Kalsel

Link, Banjarbaru – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Dinas Kehutanan (Dishut) memantapkan kesiapan dalam menyukseskan pelaksanaan penanaman pohon bersama Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor (Paman Birin) dan Ketua TP PKK Provinsi Kalsel, Raudatul Jannah (Acil Odah) dalam Rangka Hari Jadi Ke-74 Provinsi Kalsel.

“Kami akan menyediakan 1.400 bibit mahoni bagi masyarakat dan dilaksanakan pada 16 Agustus mendatang di Jalan Bandara Syamsudin Noor Banjarbaru,” kata Kepala Dishut Provinsi Kalsel, Fathimatuzzahra, Banjarbaru, Senin (29/7/2024).

Fathimatuzzahra menyebutkan, Gubernur Kalsel memang terus menggelorakan revolusi hijau agar terus menanam dan menanam untuk anak cucu nantinya.

Baca juga  Peletakan Batu Pertama Pembangunan Kantor Kanwil Kemenkumham Kalsel

Dijelaskan Fathimatuzzahra, aksi penanaman sebagai contoh pada masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan dan menambah tutupan lahan.

“Memang keberhasilan penanaman itu dilihat dari kondisi tegakan yang mempunyai kualitas baik dan sesuai dengan tujuan penanamannya,” ungkap Fathimatuzzahra.

Fathimatuzzahra pun menjelaskan, penanaman pohon itu harus mendapat dukungan dari seluruh komponen masyarakat agar program revolusi hijau yang terus digelorakan bisa tercapai, guna mengurangi lahan kritis dan menambah tutupan lahan.

“Kita tahu penanaman pohon bukan hanya penghijauan semata tetapi dapat memperbaiki lingkungan, iklim dan memperbaiki perekonomian masyarakat sekitar,” terang Fathimatuzzahra. (tri)

BERITA TERKAIT

TERPOPULER