Selasa, April 16, 2024

Puncak Peringatan Harjad Kota Banjarbaru, Berlangsung Sederhana

Link, Banjarbaru – Puncak peringatan Hari Jadi ke-23 Kota Banjarbaru berlangsung sederhana di Masjid Agung Al Munawwarah, Rabu (20/4/2022) petang.

Shalat Magrib dan hajat dirangkai dengan buka puasa bersama dilakukan Wali Kota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffin, didampingi Wakilnya Wartono, dan Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru Said Abdullah.

Dihadiri, perwakilan Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel), Forkopimda, Wakil Bupati Kabupaten Hulu Sungai Tengah dan tamu undangan lainnya.

Imam sekaligus penceramah dalam ibadah ini adalah Ketua MUI Kota Banjarbaru, KH Nur Syahid Ramli.

Wali Kota Banjarbaru M Aditya Mufti Ariffin mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk ungkapan rasa syukur serta memohon keselamatan dan kesejahteraan bagi masyarakat Kota Banjarbaru.

“Alhamdulillah, puncak peringatan hari jadi ke-23 Kota Banjarbaru dapat terlaksana dan terlewati dengan lancar, sesuai dengan yang diinginkan,” tutur Wali Kota Aditya.

Aditya berharap, dengan usia yang baru, ada semangat dan motivasi baru untuk membangun Kota Banjarbaru yang lebih maju, agamis dan sejahtera.

“Juga hadiah yang paling besar di harjad ke-23 ini adalah ditetapkannya Banjarbaru menjadi Ibu Kota Provinsi Kalimantan Selatan,” ucapnya.

Aditya menambahkan, pihaknya melaksanakan berbagai persiapan dalam rangka menyiapkan Kota Banjarbaru sebagai ibukota atau kota masa depan Kalimantan Selatan.

“Saat ini tata ruang wilayah sedang dibahas dan diharapkan pada tahun depan sudah diperdakan. Selanjutnya akan menyusul rencana detail tata ruang (RDTL),” pungkasnya. (Ita/***)

spot_img
spot_img
spot_img

TERPOPULER

spot_img
spot_img
spot_img