Link, Banjarbaru- Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Kalimantan Selatan, ikut andil dalam upaya penanganan bencana Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla). Dengan menugaskan seluruh staf, untuk turun ke lapangan melakukan aksi bersih- bersih lahan dan pembagian air bersih untuk masyarakat.
“Jadi sesuai arahan Gubernur Kalsel Sahbirin Noor, kita melakukan langkah mitigasi penanganan bencana karhutla dengan cara memotong dan membersihkan area semak belukar di sekitar komplek perkantoran,” kata Kadis PUPR Kalsel, Ahmad Solhan, Sabtu (9/9/2023)
Selain membersihkan area perkantoran, Dinas PUPR juga membagikan air bersih ke masyarakat yang terdampak kekeringan dengan langsung mendatangi lokasi tersebut.
“Jadi, kita bagikan ribuan liter air bersih secara langsung ke lokasi terdampak kekeringan seperti daerah Banjarbaru dan Kabupaten Banjar,” ujarnya.
Ia berharap dengan bantuan air bersih ini masyarakat dapat membantu dalam kebutuhan air bersih untuk minum, masak dan lainnya.
“Mudah-mudahan ini membantu masyarakat dimasa musuh kemarau ini. Kebutuhan air bersih sangat diperlukan pada saat sekarang ini,” tambahnya. (tri)