Semangka jadi salah satu buah yang cocok dikonsumsi saat cuaca panas. Kandungan airnya dapat membantu menyegarkan dahaga.
Namun, jangan buang biji semangka. Alih-alih dibuang, akan lebih baik jika Anda juga melahap biji semangka. Pasalnya, ada banyak manfaat biji semangka untuk kesehatan.
Semangka adalah salah satu buah yang kaya nutrisi. Kandungan airnya bisa membantu menghidrasi tubuh.
Sementara biji semangka dikenal rendah kalori dan padat nutrisi. Mengutip Healthline, segenggam biji semangka dengan berat sekitar 4 gram hanya mengandung sekitar 23 kalori.
Selain itu, biji semangka juga kaya akan magnesium, zat besi, lemak sehat, dan zinc.
Manfaat biji semangka
Dari sekian banyak nutrisi yang dimiliki, tak heran jika kemudian ada banyak manfaat biji semangka yang didapat. Berikut di antaranya, mengutip berbagai sumber.
- Menjaga kesehatan jantung
Biji semangka menyediakan sumber asam lemak tak jenuh tunggal dan tak jenuh ganda yang baik. Satu genggam (4 gram) biji semangka menyediakan masing-masing 0,3 dan 1,1 gram asam lemak tak jenuh tunggal dan ganda.
American Heart Association (AHA) mencatat bahwa lemak sehat tersebut berguna untuk melindungi diri dari ancaman serangan jantung dan stroke, serta membantu menurunkan kadar kolesterol jahat dalam darah.
- Menjaga sistem kekebalan tubuh
Zinc dan magnesium yang ditemukan di dalam biji semangka punya peran penting untuk menjaga sistem kekebalan tubuh tetap kuat.
Mengutip Healthshots, zinc dapat membantu mengaktifkan sel kekebalan yang bertugas untuk melawan infeksi.
- Menjaga kesehatan pencernaan
Biji semangka mengandung serat dan lemak tak jenuh. Keduanya dapat membantu mendukung kesehatan pencernaan dan meningkatkan pergerakan usus yang sehat.
- Menjaga kulit dan rambut tetap sehat
Biji semangka juga kaya akan protein dan asam lemak esensial. Keduanya dapat membantu mengurangi peradangan dan mencegah jerawat.
Anda bisa menggunakan masker wajah berbahan semangka. Tapi, Anda tak perlu membuang bijinya.
- Menjaga tulang tetap kuat
Tulang yang kuat dan sehat membutuhkan mineral. Mengutip Times of India, biji semangka mengandung mineral tinggi seperti tembaga, mangan, dan potasium.
- Meningkatkan metabolism
Biji semangka adalah pembangkit nutrisi seperti folat, zat besi, zinc, tembaga, magnesium, dan kalium. Biji ini dianggap bergizi karena juga kaya akan asam amino dan vitamin B kompleks. Semua nutrisi di atas bersama-sama membantu meningkatkan metabolisme tubuh.
Demikian beberapa manfaat menakjubkan dari biji semangka yang jarang diketahui. (net)
Sumber: CNNIndonesia.com