Nama aktris Hollywood, Megan Fox bersama salah satu film laga yang pernah dibintanginya berjudul ‘Rogue’, tengah menduduki puncak di laman pencarian internet hari ini, Selasa (19/12).
‘Rogue’ adalah film laga yang diproduksi oleh sutradara sekaligus penulis MJ Bassett. Bersama rumah produksi Lionsgate, film ini dirilis pada 2020 lalu.
Selain sang bintang Megan Fox, ‘Rogue’ juga dibintangi oleh deretan cast ternama dunia, seperti Philip Winchester, Greg Kriek, Brandon Auret, Jessica Sutton, Kenneth Fok, Isabel Bassett, Adam Deacon, Sisanda Henna, Tamer Buraq, dan lain-lain.
Berikut ini sinopsis ‘Rogue’, dirangkum dari berbagai sumber:
Megan Fox berperan sebagai Samantha O’Hara atau Sam. Seorang tentara yang kemudian mendapatkan tugas untuk menyelamatkan putri seorang pejabat, yang diculik oleh komplotan teroris di Afrika.
Tak sendirian, Sam juga ditemani oleh beberapa tentara lainnya dan sejumlah tentara bayaran. Sam memimpin operasi menegangkan tersebut, dengan senjata lengkap untuk melawan teroris.
Saat berhasil memasuki wilayah komplotan teroris itu berada, Sam dkk dikejutkan bahwa ternyata korban dalam penculikan itu ternyata bukan saja anak seorang pejabat yang akan diselamatkan, melainkan ada dua anak-anak lainnya.
Dua anak-anak itu memohon kepada Sam dkk untuk turut diselamatkan. Sam tak bisa menolak, namun anggota timnya berseteru tak ingin membantu, hingga terjadi konflik di antara mereka, bahkan hingga baku tembak satu sama lain.
Setelah proses penyelamatan yang panjang dan saling serang antara Sam dkk dengan teroris itu, ketiga korban penculikan akhirnya bisa diselamatkan. Namun perjuangan mereka ternyata belum selesai.
Komplotan teroris itu tak terima tawanannya terlepas, terlebih si anak pejabat. Mereka pun merencanakan cara untuk kembali merebut tawanan itu. Hal itu didukung dengan adanya singa betina yang entah muncul dari mana, lalu ikut menyerang Sam dkk.
Serangan bertubi-tubi ini tak ayal membuat Sam kehilangan beberapa anggotanya, yang tewas karena ditembak atau diterkam singa betina yang ganas.
Sam bersama tiga korban dan anggota yang masih tersisa, berusaha melarikan diri dari kejaran singa betina dan tetap melawan bombardir dari teroris itu. (net)