Kamis, Januari 15, 2026
Google search engine
BerandaHeadlineTiba di Dubai Timnas Indonesia U-23 Langsung Latihan Perdana

Tiba di Dubai Timnas Indonesia U-23 Langsung Latihan Perdana

Link, Jakarta – Timnas Indonesia U-23 mulai menjalani latihan perdana usai tiba di Dubai. Garuda Muda menjalani latihan perdana pada Selasa (2/4/2024) setelah tiba beberapa jam sebelumnya.

Latihan dilaksanakan di Lapangan Humaidal Tayer Stadium di kawasan komplek Al Nasr SC Dubai. Menu latihan perdana yang diberikan Pelatih Shin Tae-yong masih fokus pada pemulihan pemain dan penyesuaian fisik keseluruhan.

BACA JUGA :  Tiba di Tiongkok, Timnas Langsung Gelar Latihan Perdana

“Kondisi para pemain terlihat baik, tapi beda-beda taktikal setiap tim dan warnanya pun beda-beda. Jadi pekerjaan rumahnya adalah menyatukan semua pemain ini menjadi kompak, jadi akan fokus latihan agar bagaimana kita menjadi satu,” ucap Shin dalam keterangan tertulis PSSI pada Rabu (3/4/2024).

Timnas Indonesia U-23 akan menjalani Training Camp (TC) di Qatar selama sepuluh hari. Selama TC, Rizky Ridho dkk. akan menjalani dua laga uji coba melawan Arab Saudi dan Uni Emirat Arab.

BACA JUGA :  Gagal Penalti, Timnas Indonesia Dikalahkan Australia

Turnamen Piala Asia U-23 dijadwalkan berlangsung pada 15 April hingga 3 Mei 2024. Skuad Garuda berada di Grup A bersama tuan rumah Qatar, Australia, dan Yordania.

BERITA TERKAIT

BERITA TERBARU