Kamis, April 17, 2025
BerandaHeadlineTingkatkan Infrastruktur, Disdik Gelontorkan Anggaran Rp30 M

Tingkatkan Infrastruktur, Disdik Gelontorkan Anggaran Rp30 M

Link, Martapura – Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Banjar memiliki total anggaran kegiatan perbaikan dan peningkatan infrastruktur tahun 2024, sebesar Rp30 Miliar lebih. Rinciannya, Rp22.982.000.000 yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) dan sebesar Rp8.829.000.000 dana bersumber dari APBD

Kepala Disdik Kabupaten Banjar Liana Penny melalui Mahriansyah selaku Kepala Bidang (Kabid) Sarana Prasarana  (Sarpras) mengatakan, salah satunya pelaksanaan proyek rehabilitasi SDN Pingaran 1 yang berada di Desa Pingaran, Kecamatan Astambul bersumber dari alokasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2024.

“Untuk total anggaran yang dikucurkan pada kegiatan perbaikan dan peningkatan infrastruktur tahun 2024, yakni sebesar Rp22.982.000.000 yang bersumber dari DAK dan sebesar Rp8.829.000.000 dana bersumber dari APBD,” jelas Mahriansyah, kepada sejumlah pewarta, Kamis 1 Agustus 2024.

Sedangkan untuk jumlah total paket pekerjaan, lanjut Mahri ada sebanyak 74 paket pekerjaan yang dilaksanakan melalui strategi konsolidasi pengadaan maupun tender pada 43 unit bangunan sekolah di semua jenjang, baik jenjang Pendidikan Anak Usai Dini (PAUD), SD, dan Sekolah Menengah Pertama (SMP).

BACA JUGA :  Jual Anakan Ikan, 10 Pedagang Terjaring Sidak DKPP 

“Sebagian besar pekerjaan yang dilakukan dengan pola penuntasan baik berupa penuntasan bidang bangunan, bangunan sekolah, serta standar lainnya. Yang pasti, kegiatan rehabilitasi dan pembangunan tersebut menyesuaikan standar Petunjuk Teknis (Juknis) dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek),” beber Mahri.

Sedangkan untuk titik kegiatan rehabilitasi dan pembangunan tersebut, tambah Mahri dilaksanakan disejumlah kecamatan, yakni Kecamatan Gambut, Aluh Aluh, Karang Intan, Aranio, Martapura Barat, Martapura Timur, Kertak Hanyar, Martapura, Tatah Makmur, Cintapuri Darussalam, Paramasan, Mataraman, Simpang Empat, Sungai Tabuk, dan Kecamatan Astambul. (zainuddin/BBAM)

BERITA TERKAIT
spot_img
- Advertisment -spot_img

BERITA POPULER