Senin, Maret 10, 2025
BerandaHeadlineVisa Haji 136 Ribu CJH Lolos Verifikasi

Visa Haji 136 Ribu CJH Lolos Verifikasi

Link,Jakarta – Dari total 152.329 calon Jemaah haji (CJH),  136 ribu calon jemaah haji Indonesia telah lolos verifikasi visa haji 2025. Hal ini diungkapkannya Menteri Agama Nasaruddin Umar dalam Rapat Kerja dengan Komisi VIII DPR membahas kesiapan penyelenggara ibadah haji 2025.

“Lolos verifikasi 136.030 orang atau 88,23 persen dari data yang masuk, belum lolos verifikasi karena beberapa hal itu 13.897 atau 9,01 persen dari data yang masuk. Dengan demikian, total verifikasi 152.329 atau 98,80 persen dari data masuk,” kata Nasaruddin di Ruang Rapat Komisi VIII DPR, pada Selasa (4/3/2025).

Nasaruddin menyatakan, sebanyak 154 ribu calon jemaah haji Indonesia telah mengajukan visa haji 2025. Dimana kuota Indonesia sebanyak 221 ribu yang terdiri 203.320 jemaah haji reguler dan 17.680 jemaah haji khusus.

“Program visa jemaah haji, secara umum kami akan menyampaikan bahwa total 203.320 orang. Data yang masuk 154.173 orang, Jadi sudah mencapai 75,83 persen dari total kuota,” ucapnya.

Nasaruddin menambahkan, Kemenag terus mempercepat proses visa haji 2025 bagi calon jemaah haji Indonesia, meskipun memasuki bulan Ramadan. Hal ini untuk memastikan pelayanan maksimal dari Kemenag yang sesuai dengan perintah Presiden Prabowo Subianto.

“Kami sedang melakukan percepatan. Sekalipun bulan suci Ramadan tapi kami tetap memberikan tekanan kepada seluruh aparat kami supaya sesegera mungkin menyelesaikan urusan ini,” ujarnya. (spy)

BERITA TERKAIT
spot_img
- Advertisment -spot_img

BERITA POPULER