18.6 C
New York
Sabtu, Oktober 19, 2024

Buy now

spot_img

Presiden Jokowi Resmikan Bandara Ewer, Asmat

Link, Papua – Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan terminal Bandara Ewer, Kabupaten Asmat, Papua, Kamis (6/7/2023). Sehingga bisa memenuhi kebutuhan transportasi masyarakat.

Dalam peresmian Bandara Ewer, Kabupaten Asmat, Papua itu, Jokowi didampingi Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono.

“Hari ini siap dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan transportasi masyarakat di Kabupaten Asmat,” kata Jokowi dalam pidatonya.

Menurutnya Bandara ini penting konektivitas antar kabupaten, provinsi, maupun pulau supaya bisa mempercepat mobilitas orang dan barang. Hingga membuka isolasi dan mempercepat logistik.

“Karena akan mempercepat mobilitas orang dan mobilitas barang. dan akan membuka isolasi akan mempercepat kiriman-kiriman logistik,” kata Jokowi

Baca juga  Presiden Jokowi : Pemerintah Berhasil Menurunkan Angka Stunting

Setidaknya nanti ada dua kali penerbangan dari Timika, empat kali penerbangan dari Kamur, dan empat kali penerbangan dari Merauke, menuju Asmat. Selain itu Menurut Jokowi ini juga akan meningkatkan pariwisata di Asmat hingga perekonomian kawasan.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menjelaskan bandara ini cukup memadai untuk didarati pesawat ATR. Selain itu sebelumnya penumpang pesawat di Bandara Ewer relatif ada setiap hari, baik yang mau pergi ke Timika maupun ke Merauke.

“Kami berdiskusi dengan gubernur dan pak Bupati bahwa ini membantu masyarakat dan kita memang ada beberapa masukan yg harus kita lakukan insyaallah akan kita lakukan,” kata Budi Karya. (spy)

BERITA LAINNYA

spot_img
spot_img

BERITA TERBARU