spot_img

Timnas Indonesia Akan Lolos 16 Besar Asian Games?

LINKALIMANTAN.COM-Timnas Indonesia Akan Lolos 16 Besar Asian Games? Selangkah lagi Timnas Indonesia akan menuju fase gugur Asian Games 2023, namun sebelum itu Garuda Muda harus mengalahkan China Taipei di Stadion Zheijiang Normal University East, Hangzhou, China, pada Kamis (21/9/2023).

Sebelumnya Timnas Indonesia memulai fase grup Asian Games 2023 dengan kemenangan 2-0 atas Kirgistan pada Selasa (19/9/2023).

Dua gol kemenangan timnas U-24 Indonesia atas Kirgistan dicetak oleh Ramai Rumakiek pada menit ke-57 dan Hugo Samir pada menit-menit akhir.

Dengan hasil itu, Timnas Indonesia memuncaki klasemen Grup F Asian Games 2023, unggul poin disiplin atas Korea Utara yang juga menang 2-0 atas China Taipei pada laga pertama.

Kemenangan atas China Taipei akan membuat Indonesia meraih poin 6 dan dipastikan lolos karena tak bisa lagi terkejar.

Di level Timnas U23, Indonesia sudah bertemu dengan China Taipei pada ajang Kualifikasi Piala Asia U-23 pertengahan September lalu. Hasilnya, Indonesia menang dengan skor fantastis 9-0.

Catatan itu bisa menjadi modal berharga untuk Indonesia. Namun yang perlu diingat adalah skuad di Kualifikasi Piala Asia U-23 dan Asian Games 2023 cukup berbeda.

Indonesia bisa mengeksploitasi kelemahan konsentrasi China Taipei yang kebobolan 2 gol saat melawan Korea Utara, China Taipei tertinggal lewat gol Ri Jo Guk pada menit ketujuh dan Kim Kuk Jin pada menit ke-12.

Berikut jadwal Timnas Indonesia di Asian Games 2023:

Kamis, 21 September 2023
Stadion Zhejiang Normal University East, Hangzhou, China
Pukul 15.00 WIB, disiarkan RCTI

BERITA LAINNYA

spot_img
spot_img

BERITA TERBARU