Link, Martapura – Buser 690 gelar lomba ketangkasan Barisan Pemadam Kebakaran se Kabupaten Banjar.
Dalam rangka memperingati Kemerdekaan RI ke 77 dan HUT Kabupaten Banjar, Buser 690 menggelar lomba ketangkasan BPK. Pesertanya diikuti BPK se Kalimantan Selatan.
“Alhamdulillah, 64 BPK yang tersebar di penjuru Kalsel mengikuti lomba ketangkasan ini. Ini menandakan antusias organisasi sosial masyarakat berupa BPK sangat besar dalam menguuji ketangkasannya melalui ajang lomba,” ujar Wakil Ketua Buser 690 H Fauzan Asniah, kepada para pewarta usai pembukaan lomba ketangkasan BPK se Kalsel di kawasan PPS Martapura.
Fauzan mengungkapkan, peserta memang tidak dibatasi namun waktu pendaftarannya yang dibatasi. Banyak BPK yang ingin turut serta namun karena melewati masa deadline waktu pendaftaran, maka peserta yang memenuhi syarat sebanyak 64 organisasi.
“Tetapi jangan berkecil hati, karena Lomba Ketangkasan BPK ini akan menjadi agenda tahunan Buser 690 dibawah kepemimpinan Bapak Haji Rofiqi,” ujar Fauzan serambi mengabarkan jika gelaran lomba tersebut juga dalam rangka HUT Buser 690.
“Hari lahirnya Buser 690 itu pada 17 Agustus juga. Sekalian saja kita semaraknya bersama dengan Hari Kemerdekaan RI dan HUT Kabupaten Banjar,” ujarnya.
Dalam lomba ketangkasan itu sendiri ungkap Fauzan, para peserta akan menampilkan keterampilan mereka dalam menanggulangi bencana kebakaran.
“Keterampilan saja belum cukup, karena untuk bisa menghasilkan pekerjaan yang sempurna dalam menanggulangi bencana kebakaran sangat dibutuhkan komunikasi dan koordinasi yang baik diantara pasukan pemadam,” ujarnya.
Diharapkan, dengan adanya gelaran tersebut bisa menjadi tolak ukur masing-masing organisasi untuk terus dan terus meningkatan kemampuan dan keterampilan.
Dibagian lain, tokoh yang dikenal humanis ini menegaskan lomba tersebut selain sebagai ajang silaturahmi juga menyediakan hadiah uang dan beberapa hasiah lainnya.
“Bagi yang berhasil menjadi juara akan mendapatkan hadiah sebesar Rp30 juta. Hadiah-hadiah itu semuanya dipersiapkan Buser 690 dibawah kepemimpinan Bapak H Rofiqi,” ujarnya.(spy)