Selasa, Mei 21, 2024

Dinas PUPR Kalsel Rehabilitasi Jalan Trikora Banjarbaru

Link, Banjarbaru – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan kembali melaksaksanakan kegiatan rehabilitasi jalan yang ada di daerah Kota Banjarbaru.

Dinas PUPR Kalsel di tahun anggaran 2023 ini mengalokasikan dana untuk kegiatan rehabilitasi  jalan  di seluruh wilayah Kalsel. Salah satunya rehabilitasi Jalan Trikora hingga Liang Anggang.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang PUPR Provinsi Kalimantan Ahmad Solhan menyebutkan, adapun untuk anggaran pemeliharaan Jalan Trikora Banjarbaru itu sudah ada.

“Anggarannya sudah siap. Jadi kegiatan pemeliharaan akan dilakukan tahun 2023 ini. Karena, rencana kegiatan itu sudah masuk dalam program pemeliharaan infrastruktur jalan untuk seluruh kabupaten/kota di Provinsi Kalimantan Selatan,” ungkapnya, kepada Linkalimantan.com Jumat 17 Maret 2023.

BACA JUGA  Pemprov Kalsel Sambut Baik Kedatangan SKK Migas PT Pertamina EP Tanjung Field

Menurut Solhan, anggaran dana yang dikucurkan mereka dalam melakukan pemeliharaan Jalan Trikora pada tahun 2023 merupakan penganggaran yang paling besar dibanding di 13 Kabupaten/Kota se Kalsel lainnya.

“Jalan yang ada tersebut memang setiap tahunnya dilakukan pemeliharaan. Semua itu dilakukan lantaran sebagai alternatif angkutan barang menuju luar kota,” ungkap mantan Kadis PUPR Kabupaten Banjar ini.

Penyuka olahraga bersepada ini merincikan, bahwa panjang Jalan Trikora yang nantinya dilakukan rehabilitasi jalan ada sekitar 16,85 km dan lebar 7,5 meter.

“Tahun 2022 lalu kami juga telah melakukan penambalan jalan yang berlubang dengan batu. Setelah ditambal, kemudian dilakukan pengaspalan kembali dan pengecatan media jalan,” tandasnya. (oetaya/BBAM)

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

TERPOPULER