Link, Jakarta – Persib Bandung mencatat kemenangan dramatis saat menaklukkan Selangor FC 3-2 dalam laga matchday ke-4 Grup G AFC Champions League Two 2025/2026 di Stadion MBPJ, Kamis (6/11/2025).
Sempat tertinggal dua gol di babak pertama, Maung Bandung bangkit luar biasa di babak kedua dan membawa pulang tiga poin penting.
Selangor FC tampil agresif sejak awal pertandingan. Tuan rumah unggul cepat lewat gol Chrigor Moraes pada menit ke-3. Tekanan Selangor berlanjut dan pada menit ke-19, kesalahan Patricio Matricardi yang salah mengantisipasi bola membuat gawang Persib kebobolan untuk kali kedua. Skor 2-0 bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua, Persib tampil lebih menyerang. Andrew Jung membuka harapan dengan gol pada menit ke-48 setelah menerima umpan matang dari Berguinho.
Pergantian pemain yang dilakukan Bojan Hodak—memasukkan Robi Darwis, Adam Alis, Beckham Putra, dan Ramon Tangue—mengubah jalannya pertandingan.
Tekanan Persib berbuah hasil di menit ke-82. Marc Klok merebut bola di lini tengah dan memberikan assist kepada Adam Alis, yang menuntaskannya dengan sepakan keras kaki kiri. Skor imbang 2-2.
Puncak drama terjadi pada menit ke-90+7. Kiper Selangor, Sikh Izhan Nazrel, melakukan blunder fatal saat mencoba menghalau bola. Umpan melesetnya langsung dimanfaatkan oleh Adam Alis untuk mencetak gol keduanya dan memastikan kemenangan 3-2 bagi Persib Bandung.
Hasil ini membuat Persib kokoh di puncak klasemen Grup G dengan raihan 9 poin dari empat laga, membuka peluang besar lolos ke babak gugur.
Sementara itu, Selangor FC terpuruk di dasar klasemen dan belum meraih kemenangan.
Susunan Pemain
Selangor FC (4-4-2): Sikh Izhan Nazrel; Quentin Cheng, Mamadou Diarra, Mohammad Abualnadi, Kevin Deeromram; Alvin Fortes, Nooa Laine, Picha Autra, Omid Musawi; Zach Clough, Chrigor Moraes.
Pelatih: Christphe Gamel.
Persib Bandung (4-2-3-1): Teja Paku Alam; Frans Putros, Patricio Matricardi, Julio Cesar, Eliano Reijnders; Marc Klok, Luciano Guaycochea; Uilliam Barros, Thom Haye, Berguinho; Andrew Jung.
Pelatih: Bojan Hodak.

