spot_img

Karhutla Di Kecamatan Sungai Tabuk Kian Menjadi

LINK,MARTAPURA–Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di wilayah Kecamatan Sungai Tabuk kian menjadi. Setiap hari ada saja karhutla terjadi. Hari ini (Minggu, 24 September 2023) kebakaran hebat terjadi di Jalan Gubernur Syarkawi, dan Desa Abumbun Jaya, Kecamatan Sungai Tabuk

Belasan Regu Pemadam Kebakaran diterjunkan untuk memadamkan Karhutla di kawasan Jalan Gubernur Syarkawi, Kecamatan Sungai Tabuk. Beberapa rumah warga berhasil diselamatkan regu pemadam kebakaran dari Karhutla.

Pantauan di lokasi di Jalan Gubernur Syarkawi sempat sedikit macet atau padat merayap, akibat dilakukan buka tutup untuk penyaluran air yang menyeberangi jalan. Untuk membantu kelancaran pemadaman Karhutla dan arus lalulintas beberapa petugas dari Polsek dan Koramil Sungai Tabuk diturunkan ke lapangan.

Arus lalulintas padat merayap akibat aktivitas pemadaman Karhutla di Jalan Gubernur Syarkawi.

Baca juga  Lahan Persawahan 11,5 Hektare di Desa Tatah Jaruju Terbakar

Smentara di Desa Ambubun Jaya Tim gabungan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Banjar, lakukan penanganan setelah mendapatkan laporan.

Semak belukar yang mengering akibat musim kemarau membuat api semakin menjadi. Api juga membakar vegetasi lainnya seperti ilalang hingga pohon galam.

” Api memang sulit dikendalikan oleh tim karena menyebar luas. Tim gabungan berusaha maksimal memadamkan api sekitar 4 jam penanganan,” ucap Kepala Pelaksana BPBD Banjar Warsita.

Warsita juga menyebut untuk penanganan di Desa Ambubun Jaya tersebut juga melibatkan Satgas udara Provinsi Kalimantan Selatan dengan mengerahkan heli watter boombing.

” Satgas udara provinsi juga membantu pemadaman. Luasan lahan yang terbakar sekitar 20 hektare,” ujarnya. (wahyu/BBAM)

BERITA LAINNYA

spot_img
spot_img

BERITA TERBARU