TIADA hari tanpa gempa. Sepertinya istilah tersebut memang tepat untuk menggambarkan kondisi meteorologi klimatologi dan geofisika wilayah Nusantara.
Teranyar, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyampaikan informasi terjadi gempa bumi di Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat. Di pulau tersebut gempa dilaporkan terjadi dua kali.
Gempa pertama pukul 06.10 WIB di Lintang 1.18 LS, Bujur 98.53 BT dan kedalaman 10 kilometer. Sementara gempa kedua pada pukul 06.24 WIB dengan kekuatan magnitudo 5,4, berlokasi di lintang 1.25 LS, bujur 98.49 BT dengan kedalaman 11 kilometer.
Gempa tersebut terjadi pada Minggu (11/9/2022) pukul 06.10 WIB. Lokasi gempa berada di 1,18 lintang selatan (LS), dan 98,53 bujur timur (BT).
Dalam tweetnya, @infoBMK memasang status #Gempa Mag:6.1, 11-Sep-22 06:10:43, Lok:1.18 LS,98.53 BT (147 km Bara Laut KEP-MENTAWAI-SUMBAR), Kedlamn:10 Km, tdk berpotensi Tsunami.
“147 km barat laut Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat,” tulis BMKG. (net)