Senin, Januari 26, 2026
Google search engine
BerandaHeadlinePesan Warga Loktabat Utara Untuk ELH Jika Jadi Walikota 

Pesan Warga Loktabat Utara Untuk ELH Jika Jadi Walikota 

Link, Banjarbaru – Warga Loktabat Utara, Kecamatan Banjarbaru Utara berikan pesan untuk Calon Walikota Banjarbaru Erna Lisa Halaby (ELH). Pesan ini disampaikan pada acara sosialisasi pemenangan ELH dengan warga di Jl Karang Anyar 1, Selasa (29/10/2024).

Robin warga Loktabat Utara berpesan, jika nantinya ELH terpilih menjadi Walikota Banjarbaru. Agar memperhatikan kembali, Visi Misi yang Ia sampaikan.

“Semoga Ibu Lisa nanti bisa menjadi Walikota, dan semoga visi misi dari EMAS (Elok, Maju, Adil, Sejahtera) tadi bisa ditindaklanjuti, dan diperhatikan kembali,” katanya.

BACA JUGA :  Draf PKPU Pilkada 2024 Diduga Bocor, Begini Penjelasan KPU

Ia menambahkan, dari visi misi yang disampaikan untuk yang sulit dilaksanakan di Kota Banjarbaru itu adalah Adil, menurutnya itu akan susah jika dari atas tidak sampai ke bawah. Terlebih lagi, mengenai bantuan sosial (bansos) yang tidak tepat sasaran.

“Kalau Elok, Maju, Sejahtera pasti ibu pasti bisa. Kalau Adil ini Bu agak susah, apalagi kalau dari atas tidak sampai ke bawah. Apalagi mengenai bansos, yang banyak tidak tepat sasaran Bu,” tambahnya.

BACA JUGA :  Syaifullah Tamliha Kembalikan Berkas Penjaringan ke PKB

Mendengar pesan dan permintaan warga tersebut, ELH mengatakan bahwa bansos merupakan ikhtiar nya saat menjadi Walikota. Ia menyebutkan, nantinya akan melakukan pemutakhiran data untuk penerima bansos di Kota Banjarbaru.

“Ini adalah salah satu program dan keinginan ulun (saya) bagi warga yang tidak menerima bansos, nantinya akan kami data ulang agar bansos tersebut bisa tepat sasaran dan tidak itu itu saja yang menerima,” jelas ELH. (wahyu/BBAM)

BERITA TERKAIT

BERITA TERBARU