spot_img

Prediksi Dewa United vs PSS Sleman 3 Desember 2024

Link, Jakarta – Dewa United menjamu PSS Sleman pada laga pekan ke-12 BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Pakansari, Selasa 2 Desember 2024. Laga Dewa United vs PSS Sleman dimainkan mulai pukul 15.30 petang WIB, disiarkan secara live streaming di Vidio.

Dewa United menang dengan skor 1-0 atas Bali United pada laga pekan ke-11 BRI Liga 1. Gol kemenangan Dewa United dicetak Egy Maulana Vikri. Itu adalah gol keenam yang dicetak pemain 24 tahun sejauh ini. Egy Maulana Vikri sedang berada dalam performa bagus.

PSS Sleman meraih hasil yang kontras. Saat menjamu PSBS Biak, PSS Sleman kalah dengan skor 0-1. Itu adalah kekalahan ke-6 yang dialami PSS Sleman sejauh ini. Performa PSS Sleman masih jauh dari stabil terutama lini depan mereka yang baru bikin 10 gol.

Baca juga  PSS Sleman Permalukan Persis Solo di Manahan, Skor 2-0

Perkiraan Susunan Pemain 

Dewa United (4-2-3-1): Sonny Stevens; Ferian Rizki, Risto Mitrevski, Angelo Meneses, Alta Ballah; Hugo Gomes, Ricky Kambuaya; Egy Maulana Vikri, Alexis Messidoro, Taisei Marukawa; Alex Martins.

Pelatih: Jan Olde Riekerink.

PSS Sleman (4-3-3): Alan Bernardon; Dominikus Dion, Fachruddin Aryanto, Cleberson, Kevin Gomes; Ifan Nanda, Wahyudi Hamisi, Moon Chang-jin; Gustavo Tocantins, Danilo Alves, Nicolao Cardoso.

Pelatih: Mazola Junior.

BERITA LAINNYA

spot_img
spot_img

BERITA TERBARU