Link, Martapura – Baliho ucapan selamat datang kepada presiden dari Pemkab Banjar terpampang megah di pertengahan jalan Kota Martapura. Namun sayangnya, sang Presiden tak jadi berkunjung ke Kabupaten Banjar.
Beberapa hari yang lalu, sejumlah instansi di lingkungan Pemkab Banjar sibuk melakukan berbagai persiapan, utamanya di Pasar Rakyat Astambul. Maklum dijadwalkan Presiden Joko Widodo akan melakukan kunjungan kerja di wilayah yang dipimpin Bupati H Saidi Mansur ini.
Namun sehari jelang kunjungan, terjadi tidak satu pun agenda sang presiden yang akan dilaksanakan di Kabupaten Banjar, termasuk mengunjungi Pasar Rakyat Astambul.
Presiden dan rombongan hanya melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Tabalong dan Kota Banjarmasin, Jumat (16/3/2023.
Tak sampai disitu, saat rombongan pejabat negara ini diagendakan pada pukul 14.30 Wita meresmikan instalasi SPAM egional tahap II yang dibangun Balai Pengelolaan Air Minum (BPAM) Banjarbakula di Kota Banjarbaru , giliran Bupati Banjar H Saidi Mansur tak terlihat.
Kegiatan peresmian tersebut tentunya dihadiri sejumlah Kepala Daerah, tak terkecuali Wali Kota Banjarbaru, HM Aditya Mufti Ariffin. Tak nampak sosok Bupati Kabupaten Banjar, yakni H Saidi Mansyur atau Wakil Bupati Kabupaten Banjar, Habib Idrus Al Habsyie.
Muhari, Kepala Bidang Pengelolaan Informasi dan Komunikasi Publik pada Dinas Komunikasi Informatika statistik dan Persandian (DKISP) Kabupaten Banjar saat dikonfirmasi mengatakan kurang mengetahuinya.
“Saya kurang tahu, nanti saya coba tanyakan ke Bagian Protokol Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Banjar,” ujarnya.
Setelah upaya konfirmasi kembali dilakukan pewarta ke Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kabupaten Banjar, Akhmad Jarkawi menjelaskan bahwa Bupati Kabupaten Banjar, H Saidi Mansyur tengah kurang enak badan.
“Beliau saat ini kurang Fit, sehingga tidak bisa hadir. Karena itu, hanya diwakilkan kepada H Masruri selaku Asisten Pemerintah dan Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setda Kabupaten Banjar,” sahutnya. (zainuddin/BBAM)