Jeruk adalah buah yang mengandung banyak nutrisi dan sangat mudah diakses masyarakat. Buah ini kerap menjadi alternatif pemenuhan gizi sehari-hari. Salah satunya vitamin C yang banyak terkandung dalam buah dengan nama latin Citrus sp ini.
Nutrisi jeruk juga berasal dari mineral seperti potasium dan fosfor sebagai zat yang mampu mencegah penyakit kronis. Selain itu jeruk memberikan beberapa manfaat kesehatan lain, misal melindungi dari kanker dan hidrasi.
Tentunya masih banyak manfaat buah yang identik dengan warna oranye dan rasa asam manis ini. Berikut penjelasannya dikutip dari situs Health
Membantu Menghidrasi Tubuh
Satu buah jeruk mengandung 88 persen atau setara 118 mil air yang dapat membantu memenuhi kebutuhan cairan per hari. Secara umum, laki-laki dewasa membutuhkan 3,7 liter cairan per hari sedangkan wanita sebesar 2,7 liter.
Mengurangi Lemak Perut
Kandungan serat dalam jeruk membantu mengurangi kolesterol dan lemak perut. Jeruk mengandung flavonoid atau senyawa antioksidan yang dapat membantu mengurangi massa lemak.
Memperkuat Imun Tubuh
Satu jeruk sedang dapat memenuhi kebutuhan vitamin C harian untuk laki-laki bahkan lebih banyak lagi untuk perempuan. Vitamin C berfungsi menjaga sistem kekebalan tubuh.
Mencegah Anemia
Kandungan vitamin C pada jeruk membantu tubuh menyerap zat besi. Zat ini penting untuk menyusun protein hemoglobin (Hb) dalam darah. Kecukupan Hb memungkinkan tubuh tidak kekurangan oksigen.
Hb adalah protein yang bertugas membawa oksigen dari paru-paru dan mengedarkannya ke seluruh tubuh. Kekurangan zat besi berisiko rendah Hb hingga mengakibatkan anemia.
Melindungi dari Penyakit Kronis
Jeruk mengandung flavonoid yang memiliki zat anti oksidan, anti inflamasi, anti virus, dan anti mikroba. Kandungan ini membantu melindungi sel dari kerusakan dan stres oksidatif.
Sel yang rusak adalah akar dari penyakit kronis yang biasanya dialami pasien dalam kurun waktu tertentu. Contoh penyakit kronis antara lain diabetes, penyakit jantung, dan kanker.
Menurunkan Risiko Kanker
Kulit jeruk mengemas beberapa kandungan flavonoid dan vitamin C tertinggi daripada bagian lainnya. Flavonoid dalam kulit jeruk juga membantu mencegah pertumbuhan dan penyebaran sel kanker.
Flavonoid dapat membantu mengatur apoptosis, atau kematian sel terprogram. Apoptosis adalah proses yang digunakan tubuh untuk membunuh sel-sel abnormal sebelum berkembang biak dan tumbuh di luar kendali.
Meningkatkan Fungsi Kognitif
Jeruk dapat membantu meningkatkan fokus sehingga dapat berpikir jernih. Asupan jus jeruk terbukti dapat meningkatkan fungsi kognitif pada orang dewasa. Selain itu, minum jus jeruk dalam jumlah sedang dapat meningkatkan aliran darah ke otak.
Menjaga Kesehatan Jantung
Selain vitamin C dan serat, jeruk mengandung potasium atau kalium dan folat. Kalium mendukung kesehatan jantung, otot, dan tulang. Folat adalah vitamin B yang membantu membuat sel darah merah dan DNA.
Menjaga Kekuatan Tulang dan Gigi
Jeruk juga mengandung sejumlah kalsium dan magnesium. Kalsium membangun tulang dan gigi yang kuat, membantu otot dan pembuluh darah berkontraksi, serta membantu sekresi hormon dan protein. Sementara magnesium membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh, mengatur detak jantung, dan membangun tulang yang kuat.
Nah itu dia 9 manfaat mengonsumsi jeruk yang baik bagi kesehatan. Semoga informasi ini bermanfaat! (net)