spot_img

Sempat Sepi, Kini Jamaah Mulai Ramai di Lapangan Murjani

Link, Banjarbaru – Jamaah Haul ke-18 Abah Guru Sekumpul, mulai ramai berdatangan. Terlihat, mobil pengangkut jamaah melintas Jl. Panglima Batur. Namun, belum banyak jamaah yang singgah di rest area yang disediakan Pemerintah Kota (Pemko) Banjarbaru.

Dari pantauan Linkalimantan.com, Minggu (29/1) sekitar pukul 10.30 Wita rest area yang berada di Lapangan Murjani, dan Sekretariat Pemko Banjarbaru masih terlihat sepi dari jamaah. Namun, sudah banyak petugas yang berjaga di rest area tersebut.

Yanto Hidayat, Kepala Seksi Operasi dan Pengendalian Satpol PP Kota Banjarbaru, mengatakan pihaknya telah berjaga sejak pagi. Kurang lebih ada 50 personel yang mereka turunkan, untuk bertugas di rest area.

“Ada sekitar 50 personel yang kami turunkan,” ujarnya.

Ia menjelaskan dari 50 personel nanti, ada yang terbagi untuk mengamankan Jamaah di bus yang disediakan Pemko Banjarbaru.

Baca juga  Haul Sultan Adam Ke-167 Diperingati Sederhana

Tak hanya pihak Satpol-PP, di rest area Lapangan Murjani pun menyediakan tenda istirahat. Tenda tersebut dari BPBD Kota Banjarbaru dan PMI Kota Banjarbaru. Terlihat pukul 11.00 Wita, bus gratis yang disediakan Pemko Banjarbaru baru sampai di rest area Lapangan Murjani.

Diwaktu yang sama, pihaknya Pemko Banjarbaru pun membagikan nasi bungkus untuk para jamaah yang melintas.

Hingga sekitar pukul 11.30 Wita, jamaah haul mulai berdatangan di Lapangan Murjani. Sebagian besar mereka datang menggunakan mobil roda empat. Yang kemudian diparkir di dalam area lapangan.

Sebagian jamaah memilih beristirahat di rest area yang ada di depan Kantor Sekretariat Pemko Banjarbaru. (wahyu/BBAM)

BERITA LAINNYA

spot_img
spot_img

BERITA TERBARU