Link, Tapin – Kondisi salah satu jalan dan jembatan yang ada di Kecamatan Candi Laras Utara Kabupaten Tapin, Provinsi Kalimantan Selatan dikeluhkan oleh aparat Desa.
Bagaimana tidak, jalan yang merupakan satu-satunya akses dari kantor Kecamatan Candi Laras Utara untuk menuju di 5 desa antara lain ke Desa Rawana, Rawana Hulu, Buas-buas Hilir, Buas-buas dan Desa Sawaja itu rusak parah.
Sekretaris Desa Teluk Haur Muhammad Rahman mengatakan akibat rusaknya jalan tersebut seringkali membuat para penggunanya terjatuh.
“Jalan dan jembatan desa yang saat ini banyak hancur, seringkali pengguna motor yang melintas rabah (jatuh, red.) atau masuk ke sungai, karena minimnya pembatas dan jeleknya bangunan,” terangnya kepada wartawan, Sabtu (3/7).
Dari kondisi yang ada, ia memohon kepada Pemerintah Kabupaten Tapin agar turut memberi perhatian kepada lingkungan Desa Teluk Haur, khususnya fasilitas jalan dan jembatan yang dimaksud.
“Kami mohon kepada Pemerintah Kabupaten Tapin memberi perhatian, agar tidak adalagi pengguna jalan yang jatuh jika sudah diperbaiki,” ujarnya.
Tidak hanya dirinya, keluhan yang sama juga disampaikan oleh salah satu seorang tenaga teknis fasilitator program Desa Mandiri Peduli Gambut (DMPG) di Desa Teluk Haur, Ernida Siagian mengungkapkan bahwa pernah terjatuh di jalan tersebut.
“Saya kemarin sempat terjatuh di jalan itu untungnya tidak ada luka yang serius saya dapatkan,” ungkap Ernida melalui keterangan tertulis kepada media ini, Senin (4/7).
Dilanjutkannya bahwa jalan tersebut memang sudah sewajarnya untuk dilakukan perbaikan lantaran jalan itu merupakan jalan satu-satunya bagi masyarakat Desa Rawana, Rawana Hulu, Buas-buas Hilir, Buas-buas dan Desa Sawaja menuju Kantor Kecamatan Candi Laras Utara dan kantor Pemerintah Kabupaten Tapin.(oetaya/BBAM)