spot_img

Job Fair Banjarbaru 2022, 392 Lowongan Kerja Di Buka

Link, Banjarbaru – Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah dan Tenaga Kerja (Diskop UKM Naker) Kota Banjarbaru kembali menggelar Job Fair Banjarbaru 2022, Selasa (19/7/2022).

Acara ini digelar pada 19 hingga 21 juli 2022. Ada 20 perusahaan dengan 392 lowongan kerja tersedia dalam Job Fair tersebut untuk warga Kota Banjarbaru.

Ketua Pelaksana Job Fair Banjarbaru 2022 Irawan mengatakan, angka pengangguran di Banjarbaru berdasarkan data yang diterima dari Bappeda selama pandemi mencapai 5,7 persen.

“Pengangguran ini bukan karena di PHK tapi pandemi, sebelum pandemi Banjarbaru tercatat 3,15 persen angka penganggurannya,” tuturnya.

Ia menuturkan, setelah empat tahun vakum kini Job Fair kembali digelar, dengan 20 perusahaan tersebut diantaranya 2 perusahaan bidang perhotelan, 5 perusahaan bidang pembiayaan, 2 perusahaan bidang retail, 3 perusahaan bidang alat berat, 2 perusahaan bidang disributor makanan dan minuman.

Kemudian, 1 perusahaan bidang jasa independen dan sertifikasi, 1 perusahaan bidang jasa pengiriman, 1 perusahaan pertambangan, 1 perusahan bidang kimia dasar unorganik industri, 1 perusahaan bidang restoran, dan 1 perusahaan bidang pendidikan.

“Ada yang langsung interview di tempat yakni perusahaan yang bekerja di sektor tambang,” ucapnya.

Baca juga  Sri Mulyani: APBN 2022 Bekerja Sangat Keras

Masih kata Irawan, pengangguran atau para calon tenaga kerja merupakan yang terdaftar. Dan dirinya berharap para pencari kerja dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan baik.

“Pengangguran yang terdaftar artinya sudah membuat AK1, kalau tidak membuat maka tak terdaftar,” pungkasnya.

Ia menambahkan, kedepannya pihaknya akan membuat job fair yang lebih besar lagi dan akan bekerja sama dengan Dinas Tenaga Kerja dan transmigrasi Provinsi Kalimantan Selatan.

Sementara itu, salah satu pencari kerja, Yana Eka Agustin mengaku, mendapat informasi tersebut berdasarkan rekomendasi dari Sekolah.

Dirinya yang baru saja menyelesaikan pendidikan di SMKN 1 Banjarbaru tentu tidak ingin melewatkan kesempatan tersebut.

“Job Fair ini sangat memudahkan mencari lowongan pekerjaan,” tuturnya.

Ia mengatakan, setelah lulus sekolah memang berniat mencari pekerjaan di Banjarbaru. Setelah berkeliling ke beberapa stand perusahaan yang ada di Job Fair tersebut dirinya mengaku ada perusahaan yang membuatnya tertarik.

“Yang sangat membuat saya tertarik itu ke perusahaan FIF Group,” ucapnya.

BERITA LAINNYA

spot_img
spot_img

BERITA TERBARU