Minggu, September 8, 2024
BerandaHeadlineGempa Malang M 5,1 Tak Berpotensi Tsunami

Gempa Malang M 5,1 Tak Berpotensi Tsunami

Link, Banjarbaru – Gempa bumi dengan magnitudo 5,1 terjadi di Kabupaten Malang, Jawa Timur, Selasa (17/1).

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat gempa terjadi pukul 11.36 WIB.
Lokasi gempa ada pada 9.26 Lintang Selatan, 112.49 Bujur Timur atau 125 km Barat Daya Kabupaten Malang.

“Kedalaman gempa 17 kilometer,” demikian keterangan di akun Twitter resmi BMKG.
BMKG menyatakan gempa di Malang tidak berpotensi tsunami.
Belum ada keterangan resmi dari pemerintah terkait kerusakan maupun korban akibat gempa ini.

Sebelumnya, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat gempa bumi berkekuatan magnitudo 6,2 mengguncang Kabupaten Aceh Singkil, Provinsi Aceh, Senin (16/1). Gempa tercatat pada pukul 05.30 WIB.

Gempa tersebut berpusat di laut 47 KM tenggara Kabupaten Aceh Singkil dengan kedalaman 23 kilometer. Atau tepatnya di koordinat 1,91 Lintang Utara, 97,83 Bujur Timur. Menurut BMKG, gempa tidak berpotensi tsunami.

Baca juga  Korban Tewas Gempa Turki-Suriah Tembus 11 Ribu

Guncangan gempa dirasakan pada skala IV di Gunung Sitoli, skala III-IV di Subulussalam, skala II-III di Padang Sidempuan, dan skala III-IV di Aceh Selatan.

Dikutip dari @infoBMKG disebutkan

#Gempa (UPDATE) Mag:6.2, 16-Jan-23 05:30:01 WIB, Lok:1.91 LU, 97.83 BT (Pusat gempa berada di laut 47 km Tenggara Kab. Aceh Singkil), Kedlmn:23 Km Dirasakan (MMI) IV Gunung Sitoli, III – IV Subulussalam, II – III Padang Sidempuan, III – IV Aceh Selatan #BMKG.

Selain itu di Sigli wilayah penunjang DKI Jakarta atau pinggiran Jakarta juga dilaporkan sempat mengalami bencana serupa beberapa jam lalu. Seperti yang terjadi di Sukabumi jelang tengah malam tadi.

“#Gempa Mag:2.8, 15-Jan-2023 22:34:08WIB, Lok:7.53LS, 106.96BT (68 km Tenggara KOTA-SUKABUMI-JABAR), Kedlmn:90 Km #BMKG,” tulis BMKG dalam akun Twitter dikutip Senin (16/1/23). (spy/net)

BERITA TERKAIT

TERPOPULER