spot_img

Jay Idzes Calon Pemain Naturalisasi Timnas Selanjutnya

Linkalimantan.com – Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Jay Idzes memiliki cerita menarik terkait posisi bek tengah yang ditempatinya saat ini.

Jay Idzes tengah jadi pembicaraan pencinta sepak bola di tanah air. Ini seiring pernyataan Ketua Umum PSSI Erick Thohir terkait keinginan pihaknya menaturalisasi Idzes pada Rabu (6/9).

Jay Idzes, pemain yang bakal dinaturalisasi untuk membela Indonesia. Jay saat ini tercatat sebagai pemain klub Serie B Italia yakni Venezia.

PSSI memastikan bahwa Jay masuk dalam program naturalisasi. Bahkan, lewat pengumuman yang dibuat pada Rabu (6/9/2023) siang WIB, Jay Idzes sudah berada di Indonesia dan bertemu dengan Ketua PSSI, Erick Thohir.

Jika proses naturalisasi ini berjalan mulus, Idzes diyakini akan membuat Tim Merah Putih bertambah kuat. Ini tidak lepas dari kualitas pemain yang saat ini bermain di klub Serie B Italia.

Baca juga  Al Nassr Vs Al Feiha Berakhir Dengan Skor 0-0

Sebelum itu, Idzes pernah merumput di kompetisi kasta tertinggi Belanda bersama Go Ahead Eagles. Di klub ini juga, Idzes mengalami perubahan posisi. Pemain yang berposisi asli sebagai gelandang ini digeser menjadi bek tengah pada awal musim 2021/2022 oleh pelatih Kees van Wonderen.

Menariknya Idzes bisa beradaptasi dengan baik di posisi barunya. Terbukti pemain berpostur 192 cm itu hingga kini Idzes awet bermain sebagai bek tengah.

“Semua orang tahu bahwa saya aslinya seorang gelandang, tetapi pada awal musim ini pelatih bertanya kepada saya jika saya tertarik mencoba main di posisi bek tengah. Kees meyakinkan saya kalau saya cocok dengan posisi itu,” ucap Idzes dalam sesi wawancara di situs resmi Go Ahead Eagles pada Februari 2022.  (tri)

BERITA LAINNYA

spot_img
spot_img

BERITA TERBARU