Link, Banjarbaru – Antusias masyarakat untuk vaksinasi terus meningkat di Kota Banjarbaru, baik itu persentasi angka vaksin dosis pertama dan kedua vaksin.
Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarbaru, Abu Yajid mengungkapkan, vaksinasi booster sudah tersedia di fasilitas kesehatan yang ada di Kota Banjarbaru.
“Kemarin vaksinasi massal dilakukan di Kejaksaan Negeri Banjarbaru. Kedepan vaksinasi booster juga akan dilaksanakan di dinas-dinas lain lingkup Pemko Banjarbaru. Alhamdulillah, antusias untuk vaksinasi booster sendiri itu lumayan tinggi,” ungkap Yajid, Jumat (11/02/2022).
Saat ini vaksinasi booster sudah menyentuh angka 10 persen untuk di Kota Banjarbaru, dan tentunya tidak hanya vaksinasi booster yang akan ditingkatkan. Melainkan vaksinasi dosis pertama dan kedua pun terus akan ditingkatkan. Seperti halnya vaksinasi anak, dimana anak sekolah rentan terkontaminasi oleh virus.
Diketahui, vaksinasi tak hanya dua dosis lagi, melainkan tiga dosis, namun dosis ketiga atau booster ini disuntikkan dalam jangka waktu 6 bulan setelah dosis kedua.
“Insya Allah, minggu-minggu ini vaksinasi anak di Kota Banjarbaru sudah 90 persen,” ujar Yajid.
Sementara itu, dari data per 10 Februari 2022, capaian vaksinasi lansia di Kota Banjarbaru dosis pertama sudah mencapai angka 64,74 persen, sedangkan dosis kedua 55,42 persen. Sedangkan angka untuk masyarakat umum sudah diangka 78,62 persen dosis pertama, dan 65,26 persen. (Wahyu/BBAM)