spot_img

Presiden Jokowi Bakal Rayakan Idul Fitri di Solo

Link, Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) bakal merayakan Hari Raya Idul fitri di Solo, Jawa Tengah. Rencananya, Jokowi juga akan melaksanakan salat Id di kota tersebut.

“Insyaallah merayakan Idul Fitri di Solo dan saat ini sudah berada di Solo,” kata Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin, Rabu (19/4).

Bey menuturkan Jokowi bakal merayakan Hari Raya Lebaran di kampung halaman bersama keluarganya, mulai istri, anak, dan para cucu. “Dengan keluarga, Bu Iriana, anak mantu dan cucu,” ucap dia.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo memberikan keleluasaan dan kesempatan bagi jajaran pemerintah untuk berkumpul bersama keluarga, teman, dan tetangga pada momen Lebaran 1444 Hijriah. Untuk itu, Presiden tidak akan menggelar gelar griya atau open house pada Hari Raya Idul fitri tahun 2023.

Hal tersebut disampaikan oleh Presiden saat menjawab pertanyaan jurnalis usai meresmikan hunian milenial untuk Indonesia di Samesta Mahata Margonda, Kota Depok, Provinsi Jawa Barat, pada Kamis, 13 April 2023.

Baca juga  Presiden: Sejak Zaman Perjuangan Santri Pilar Kekuatan Bangsa

“Kita sudah tiga tahun tidak buka puasa bersama, tidak open house. Saya memberikan keleluasaan untuk semuanya bisa berjumpa dengan keluarga, dengan sahabat-sahabatnya, bisa berjumpa dengan tetangga,” ujar Presiden.

Lebih lanjut, Bey menyampaikan sejumlah perangkat kepresidenan juga ikut ke Solo, namun dalam jumlah terbatas. “Perangkat yang ikut juga sangat terbatas. Saya pun diingatkan terus oleh Bapak Presiden untuk tidak ikut. Lebaran Idul Fitri dengan keluarga ya, enggak usah ikut,” tuturnya.

Terkait dengan arus mudik, Presiden Jokowi sebelumnya juga mendapatkan penjelasan dari Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi melalui telepon.

Budi mengatakan dirinya ditelepon Presiden untuk melaporkan situasi terpantau lancar meski ada beberapa titik kepadatan.

Ia juga mencontohkan situasi di Tol Cipali hingga Tol Kalikangkung. Budi menyebut kepadatan terjadi di sana imbas skema lalu lintas satu arah atau one way diperpanjang. (spy)

BERITA LAINNYA

spot_img
spot_img

BERITA TERBARU